Daftar Isi
Jogja merupakan salah satu daerah yang memiliki berbagai macam ragam tempat wisata yang sangat menarik dan unik.
Dari mulai tempat wisata alam pantai, tempat wisata bersejarah, tempat wisata kuliner hingga tempat wisata budaya.
Salah satunya tempat wisata yang sangat unik di Jogyakarta tepatnya di daerah Bantul yang sangat terkenal adalah Watu Ngadek Bantul.
Mengenal Tempat Wisata Watu Ngadek Bantul Jogjakarta
Berikut ini keterangan lebih lengkap tentang tempat wisata Watu Ngadek Bantul, antara lain :
Arti Secara Bahasa
Watu Ngadek mempunyai pengertian makna secara bahasa Jawa yakni ngadek yang berarti berdiri di sisi tebing.
Sedangkan Watu artinya batu. Dengan demikian tempat wisata Watu Ngadek adalah destinasi wisata untuk merasakan sensasi berdiri di sisi tebing pada bagian batu untuk menyaksikan keindahan alam.

Buka nonstop
Untuk dapat menikmati wisata seru dan menyenangkan di Watu Ngadek Bantul tidak ditentukan jam bukanya.
Karena Wisata Watu Ngadek selalu buka setiap hari tanpa adanya batasan jam tutup.
Sehingga dengan jam operasionalnya yang selalu buka 24 jam membuat setiap wisatawan dapat berkunjung ke tempat wisata ini kapanpun.
Ditambah lagi untuk memasuki kawasan wisata ini tidak dipungut biaya tiket masuk sepeserpun.
Panorama Alam Yang Indah
Anda yang berlibur di daerah Jogjakarta bisa meluangkan waktu sejenak berlibur di Watu Ngadek Bantul.
Karena panorama alamnya yang indah sekali dan menyatu dengan destinasi wisata yang lainnya di area hutan wisata Pinus Pengger.
Berfoto Selfie
Pada waktu anda berlibur di Watu Ngadek, anda bisa mengabadikan momen berlibur tersebut dengan menggunakan kamera berupa video atau foto pada spot foto yang tersedia.
Spot foto memiliki penampilan yang unik dan indah dengan rimbunan pohon pinus yang menambah kecantikan foto atau video tersebut.
Waktu yang sangat direkomendasikan untuk mengambil foto di Watu Ngadek adalah pada waktu sore hari.
Karena anda bisa dengan lebih leluasa mendapatkan pemandangan alam saat terjadinya sunset atau matahari tenggelam yang penuh keindahan.
Ketika malam hari pun, anda bisa menyaksikan hingar bingar keindahan pusat kota Jogyakarta dari atas Watu Ngadek.
Untuk bisa mengunjungi tempat wisata Watu Ngadek maka anda bisa menuju ke lokasinya secara langsung memakai kendaraan roda empat pribadi maupun sepeda motor.
Adapun alamat lengkapnya terletak di kampung Sendangsari Ds Terong kec Dlingo Kab Bantul.

